Pengumpulan File Foto KTM untuk Angkatan 2021 dan Yang Belum Mengumpulkan

Diberitahukan kepada seluruh mahasiswa baru, bahwa KTM mahasiswa semester I akan segera dicetak. Untuk itu para mahasiswa baru harap menyetorkan foto masing-masing dalam bentuk soft-file dengan ketentuan sebagai berikut :

  1. File foto berukuran maksimal 200KB dan harus terang untuk pencahayaannya.
  2. Memakai kemeja putih dan jilbab hitam bagi yang berjilbab, selain berpakaian tersebut tidak akan dicetak KTM nya
  3. Foto yang sudah diambil, diedit sesuai ukuran 3×4 menggunakan background STIEKEN yang dapat didownload disini : https://stieken.id/BackgroundKTM2021 , lalu save file foto dengan format NAMA ANDA_NIM contoh : DIAN PURNAMA_21007007
  4. Contoh Foto yang benar dapat dilihat disini (klik sini)
  5. Setelah selesai di edit dan di save, silahkan upload file foto anda melalui tautan formulir berikut ini : https://stieken.id/FotoKTM2021

Maksimal pengumpulan file KTM adalah s.d tanggal 30 Desember 2021, khusus untuk penerima KIP 2021 maksimal pengumpulan file foto adalah tanggal 25 Desember 2021 dikarenakan untuk pengambilan buku rekening KIP di BNI.

Demikian untuk dilaksanakan, jika ada pertanyaan silahkan menghubungi Hotline Kemahasiswaan di nomor 082233332191 pada hari dan jam kerja. Terima Kasih

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *